Mengatasi Anak yang Bertengkar

 

Ayah bunda…..
Pusing……. melihat anak-anak yang bertengkar. Kakak dengan adik. Kakak kelas dengan adik kelas. Antar sesama satu kelas. Kesenggol dikit bertengkar… (Penyebab anak suka marah ) dan cara mengatasi anak yang suka marah atau pemarah.
Bagaimana menyikapi anak yang suka bertengkar? Berikut ini beberapa tips untuk memberikan respon yang akan membantu Anda menangani anak yang bertengkar :

  1. Simpatik. Beradu pendapat tidaklah mudah, apalagi bagi anak-anak. Ingat, tujuan Anda bukan memecahkan masalah mereka. Biarkan mereka yang menyelesaikan. Namun Anda harus menunjukkan simpati atas masalah mereka. Misalnya, “Ibu bisa mengerti mengapa kamu marah.” “Ibu tahu, kamu pasti merasa terganggu, tapi…”
  2. Tanyakan “apa”, bukan “mengapa. Mengajukan pertanyaan yang tepat dapat membantu anak memfokuskan pada masalah yang memicu pertengkaran mereka. Jika Anda bertanya “mengapa” (“Mengapa kalian selalu bertengkar?” “Mengapa kalian tidak bisa rukun?”), Anda hanya membuat anak bingung dan pertengkaran semakin panas. Lebih baik tanyakan “apa”. Misalnya, “Apa yang dikatakan temanmu?” “Apa yang dia lakukan padamu?” “Apa yang kamu inginkan sekarang?”
  3. Dorong mereka untuk menyelesaikan masalah. Tanyakan kepada anak, apa rencana mereka untuk menyelesaikan masalah mereka. Latihan dalam kehidupan nyata adalah cara terbaik bagi anak untuk mempelajari keterampilan menyelesaikan masalah. “Kita lihat apakah kalian bisa menyelesaikan masalah ini dengan tenang dalam 5 menit. Kalian berteman sudah lama sekali, tentunya bisa menyelesaikan masalah ini.”
  4. Turun tangan jika perlu. Jika anda melihat sebuah perdebatan berlangsung, dengarkan saja. Tetapi jika pertengkaran mulai memanas, Anda perlu segera turun tangan. Dengan anak kecil, Anda dapat mengatakan, “Ibu melihat ada dua anak yang sedang bertengkar dan perlu menenangkan diri. Ayo, kamu masuk ke kamar, dan kamu ke dapur. Tunggu sampai kalian bisa bicara dengan tenang dan menyelesaikan masalah kalian.”
  5. Sarankan kompromi. Cara yang baik untuk mengurangi pertengkaran adalah dengan berkompromi. Jelaskan pada anak tentang arti berkompromi. “Berkompromi itu artinya kamu bersedia berkorban dan melepaskan sedikit dari yang kamu inginkan, dan dia juga. Jadi masing-masing kalian mendapatkan sebagian dari yang kalian inginkan.”

Sumber : http://panduanparenting.blogspot.co.id/2013/02/cara-mendidik-anak-yang-suka-bertengkar-2.html

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *