Semangat menyambut USBN 2016 selalu ditunjukkan dengan senyum bahagia. USBN bukanlah momok yang harus ditakuti, namun ia adalah sebuah tantangan yang akan menguji kekuatan dan kesungguhan kita.
Anak-anak kelas 6 SDIT Wahdatul Ummah Metro dalam rangka hal tersebut mengikuti kegiatan Motivation Training untuk Sukses USBN. Sukses yang didamba adalah bukan sekedar mendapatkan nilai tertinggi di antara yang terendah, nilai terbesar di antara yang terkecil dan nilai terbaik diantara yang terburuk, namun lebih dari itu. Keberhasilan yang diharapkan adalah berhasil menghadapi USBN dengan sportif, ikhlas penuh perjuangan dalam bingkai akhlakul karimah.
Training yang diisi oleh Kak Ahmad Fikri dari EduAction Jakarta ini berlangsung selama 2 jam di aula Pemkot Kota Metro dengan seru.