Tim Ekskul Futsal SDIT Wahdatul Ummah Metro

Tim Futsal SDIT Wahdatul Ummah Metro
 Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke gawang lawan, dengan memanipulasi bola dengan kaki. Selain lima pemain utama, setiap regu juga diizinkan memiliki pemain cadangan. Tidak seperti permainan sepak bola dalam ruangan lainnya, lapangan futsal dibatasi garis, bukan net atau papan.
Futsal dipopulerkan di Montevideo, Uruguay pada tahun 1930, oleh Juan Carlos Ceriani. Keunikan futsal mendapat perhatian di seluruh Amerika Selatan, terutamanya di Brasil. Ketrampilan yang dikembangkan dalam permainan ini dapat dilihat dalam gaya terkenal dunia yang diperlihatkan pemain-pemain Brasil di luar ruangan, pada lapangan berukuran biasa. Pele, bintang terkenal Brasil, contohnya, mengembangkan bakatnya di futsal. Sementara Brasil terus menjadi pusat futsal dunia, permainan ini sekarang dimainkan di bawah perlindungan Fédération Internationale de Football Association di seluruh dunia, dari Eropa hingga Amerika Tengah dan Amerika Utara serta Afrika, Asia, dan Oseania. ( http://id.wikipedia.org/wiki/Futsal )
SDIT Wahdatul Ummah Metro sebagai salah satu entitas bangsa ini yang bergerak di bidang pendidikan juga tidak meninggalkan sisi olahraganya. Oleh karena itu, Futsal merupakan olah raga yang sangat disenangi oleh siswa-siswa SDIT Wahdatul Ummah Metro. Setiap hari pasti ada yang bermain. Bahkan beberapa kali tim Futsal SDIT Wahdatul Ummah Metro meraih juara I, juara II dan pernah juga juara III.
Ekskul atau kegiatan Ekstrakurikuler Futsal yang dikomandoi oleh pak Slamet Mulyono ini selalu dan aktif melakukan kegiatan latihan Futsal.

=======================================================================
Anda sedang membaca artikel dan berita tentang kegiatan ekstrakurikuler Futsal yang menjadi jagoan dari

SDIT Wahdatul Ummah Metro. Jika anda ingin mengcopas berita ini, maka silahkan gratis dengan mencantumkan sumbernya. Link sumbernya sebagai berikut : http://sdit-wahdatulummah.blogspot.com/2013/09/tim-ekskul-futsal-sdit-wahdatul-ummah.html. Terima kasih. Salam Hangat dari kami SDIT Wahdatul Ummah Metro.

=======================================================================

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *